Besok PENGUMUMAN hasil ujian.
Jernihkan hati dan fikiran dari syak wasangka kecurangan. Tetap positif thinking bro.
Apa pun hasil
pengumuman besok siang..., tdk lain merupakan konsekuensi wajar dari
sebuah kompetisi. Ada kalah dan menang, ada yg lulus dan tidak lulus.
Angin segar bagi para senior yg telah mengabdi belasan... bahkan puluhan tahun lamanya....
Lama pengabdian diapresiasi dengan tambahan skor. Untuk tenaga
pendidik, tenaga kesehatan, dan tenaga penyuluh yang masa kerjanya lebih
lama dan usianya lebih tua, masing-masing diberikan tambahan skor,
sedangkan untuk tenaga administrasi tidak diberikan.
Misalnya
pegawai yang mendapat SK pada tanggal 1 Januari 2005, dia tidak mendapat
tambahan skor. Tapi untuk tahun dibawahnya seperti 2001-1999 akan
mendapat tambahan skor. Makin lama mengabdi di suatu instansi, makin
besar tambahan skornya. (Selengkapnya baca: http://www.menpan.go.id. Analoginya..., dalam perlombaan lari maraton, peserta yg umurnya paling
tua... startnya dekat garis FINISH... hahaha... (jujur aja, saya
berasumsi bhw kebijakan ini hasil lobi politik dagang sapi) Wallahu
a'lam.
Teman-teman yang tidak lulus passing grade, bukan berarti gagal loh bro...
Bisa jadi, yang tidak lulus itu sebenarnya disayang oleh Tuhan; kalau
si fulan lulus jadi PNS, negaranya akan bangkrut dan menyengsarakan
rakyat karena terjerumus maksiat, berpolitik sebagai penjilat, doyan
disogok, atau sering demo menuntut kenaikan gaji dan tunjangan profesi,
...padahal tidak kompeten pada bidangnya.
Tuhan ga pernah pelit
memberii hambaNYA rejeki koq. Rizki yg diberikanNYA itu tidak lain
merupakan ujian pula, ya ujian yang sebenarnya. Apa pun status
kepegawaiannya, PNS atau bukan PNS, rizkinya sudah qada' dan qadarNya.
Lihatlah... Stephen Hawking, ahli fisika kuantum yg meragukan bahkan
mengingkari kemahakuasaan Tuhan, pun masih diberiNYA rejeki dapat hidup
sampai renta dan bisa berbicara menggunakan mesin, (tapi dia tidak
dianugerahai menikmati lezatnya sate dan beristri...) hahaha...
Teman-teman yang lulus... saya ucapkan selamat berbahagia.
Jangan lupa, ini rizkimu karena ridho Allah, bukan semata-mata hasil
usahamu sendiri. Terserah..., kalian lulus MURNI atau pun lulus karena
NYOGOK, tetap saya ucapkan selamat. Pesan saya... jadilah pegawai yang
berkualitas bukan pegawai yang makan gaji buta.
Yang lulus karena
pake jasa dukun... segera ber-TOBAT. Yang kerja nanti adalah kamu, bukan
dukunmu. coba aja buktikan... kalo ente guru, suruh dukunmu bikin RPP
dan rubrik penilaian... pasti si dukun mabok... hahaha. dah.. tobat aja
yah...
Yang sudah terlanjur nyogok bahkan pake dukun segala..
tapi tetap ga lulus... haduh... nasibmu memang APES bro! ga pantes jadi
PNS, dasar bego!
Sangkaan bahwa hasil seleksi yang akan
diumumkan nanti siang betul-betul murni atau sebaliknya (sarat
manipulasi), tak usah dibincangkan. Terimalah dengan ikhlas.
Mantapkan hati..., kita tetap cinta Indonesia..., meskipun negara salah
urus karena masih banyak pakar rekayasa yg umur pensiunnya dtambah...
Tetaplah fokus sahabatku.., teruskan pengabdianmu!
"Berhentilah
mencaci maki kegelapan, tapi jadilah lentera bagi mereka yang
kegelapan. Tebarkan manisnya iman dengan cinta.., barulah engkau siap
bertemu khaliqmu"
Jumat, 07 Februari 2014
PENANTIAN HASIL TES UJIAN K2
Informasi Halaman :
Author : Samsul Bahri, berdomisili di Aceh Tamiang - Indonesia.
Judul Artikel : PENANTIAN HASIL TES UJIAN K2
URL : http://samsul-samba.blogspot.com/2014/02/penantian-hasil-tes-ujian-k2.html
Bila berniat mencopy-paste artikel ini, mohon sertakan link sumbernya. ...Selamat membaca.!
Author : Samsul Bahri, berdomisili di Aceh Tamiang - Indonesia.
Judul Artikel : PENANTIAN HASIL TES UJIAN K2
URL : http://samsul-samba.blogspot.com/2014/02/penantian-hasil-tes-ujian-k2.html
Bila berniat mencopy-paste artikel ini, mohon sertakan link sumbernya. ...Selamat membaca.!
Label:
Soal CPNS
0 komentar:
Posting Komentar