Sabtu, 05 April 2014

Ratusan Guru Honorer Demo Kemenag Nagan

Informasi Halaman :
Author : Samsul Bahri, berdomisili di Aceh Tamiang - Indonesia.
Judul Artikel : Ratusan Guru Honorer Demo Kemenag Nagan
URL : http://samsul-samba.blogspot.com/2014/04/ratusan-guru-honorer-demo-kemenag-nagan.html
Bila berniat mencopy-paste artikel ini, mohon sertakan link sumbernya. ...Selamat membaca.!
SUKA MAKMUE - Sekitar seratusan guru honorer kategori dua (K2) di jajaran Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Nagan Raya, Jumat (4/4) siang kemarin melakukan aksi unjukrasa ke kantor kemenag setempat di Kompleks Perkantoran Suka Makmue.
Kedatangan massa ini guna meminta kepada pejabat terkait untuk memberikan surat rekomendasi bahwa mereka memang benar pernah mengabdi sebagai guru dan telah melaksanakan tugas. Namun, akibat tak mau diteken suratnya oleh pejabat di bagian Tata Usaha, akhirnya massa marah sebagian besar peserta aksi dari kalangan perempuan juga menangis bersama-sama yang mengaku kecewa berat dengan sikap pejabat setempat. Mereka kecewa karena surat yang harusnya diteken itu terkesan seperti dipermainkan.
Tak terima dengan perlakuan itu, sejumlah peserta aksi dari kaum laki-laki juga mengunci pintu pagar kantor, dengan harapan pejabat di kantor kementerian agama ini tidak melarikan diri. Upaya ini ternyata berhasil, sejumlah pejabat terpaksa bertahan di dalam kantor karena tak bisa keluar.
Samsuir, seorang peserta aksi yang ditanyai Serambi kemarin mengaku mereka terpaksa melakukan aksi unjukrasa di Kantor Kementerian Agama untuk memperjuangkan hak mereka.
Kata dia, surat tersebut sangat dibutuhkan untuk memenuhi persyaratan pengangkatan mereka sebagai CPNS Honorer K-2. sehingga mereka memilih bertahan di kantor tersebut sambil menyampaikan keluhannya.
Setelah beberapa jam melakukan aksi, akhirnya pihak Kemenag Nagan Raya bersedia memberikan surat rekomendasi kepada guru honorer ini setelah mereka menunjukkan nomor ujian sebagai peserta tes CPNS beberapa waktu lalu.
Menjelang sore kemarin, sekitar pukul 16.00 WIB massa yang sebelumnya bertahan mulai meninggalkan Kantor Kemenag Nagan Raya karena aspirasi mereka sudah dipenuhi. Mereka mengaku akan berangkat ke Banda Aceh guna menyerahkan surat rekomendasi dimaksud di Kanwil Kemenag Aceh.
Secara terpisah, Kasubag Tata Usaha Kemenag Nagan Raya Tgk Edi Putra yang dikonfirmasi Serambi, kemarin sore mengatakan aksi unjukrasa yang dilakukan kalangan guru honorer K-2 kemarin guna menuntut penandatanganan surat rekomendasi bagi kalangan guru, sebagai persyaratan untuk lulus menjadi CPNS.
Karena khawatir akan ada masalah, maka pihaknya harus selektif dalam memberikan surat rekomendasi dengan harapan nantinya tak menimbulkan persoalan di kemudian hari. Mengingat selama ini banyak terdapat masalah terkait surat rekomendasi seperti itu. “Surat yang kita keluarkan ini setelah nomor ujiannya kita lihat secara langsung, dan sejauh ini tak ada masalah lagi,” kata Edi yang mengakhiri wawancara karena mengaku buru-buru akan berangkat ke Banda Aceh. (edi)
Terima kasih atas kunjungannnya, komentar Anda sangat bermanfaat bagi kemajuan Informasi di Blog ini. Untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di http://samsul-samba.blogspot.com

1 komentar:

  1. Assalamu Alaikum wr-wb, Saya ingin berbagi cerita kepada anda, bahwa dulunya saya ini cuma Tenaga Honorer di Sekolah Dasar Ambon, Sudah 7 tahun saya jadi tenaga honor belum diangkat jadi PNS Bahkan saya sudah 4 kali mengikuti ujian, dan membayar 50 jt namun hasilnya nol uang pun tidak kembali bahkan saya sempat putus asa, namun teman saya memberikan no tlp Bpk DJOKO SUTRISNO yang bekerja di BKN pusat yang di kenalnya di jakarta dan juga mengurusnya untuk kenaikan golongan, saya pun coba menghubungi beliau dan beliau menyuruh saya mengirim berkas saya melalui email, Satu minggu kemudian saya sudah ada panggilan kejakarta untuk ujian, alhamdulillah SK saya akhirnya keluar, itu adalah kisah nyata dari saya, jika anda ingin seperti saya Hubungi saja Bpk Dr.Drs.Djoko sutrisno, Msi no hp beliau yang selalu aktif Hp: 0821-96789902. terima kasih

    BalasHapus